Serial Ramadhan Hari Pertama Terawih Oleh Ustadz Idris Alhafizh, M.Pd

 


Alhamdulillah mari kita bersyukur kepada Allah SWT malam ini, malam pertama kita melaksanakan sholat tarawih dan mudah-mudahan Allah berikan berlipat ganda pahala pada bulan suci Ramadhan tahun ini.

Ada sebuah pengingat untuk kita semua terutama saya pribadi dalam melaksanakan puasa Ramadhan tahun ini yaitu :

Pertama, Jaga Niat

Dalam hal Niat Puasa, ada 2 pendapat menurut ulama dan keduanya boleh kita praktekan yaitu :

pendapat Imam Syafi’i yang menyatakan bahwa niat harus dibaca setiap malam, dan pendapat Imam Malik yang memperbolehkan niat untuk satu bulan penuh pada malam pertama Ramadhan.

نَوَيْتُ صَوْمَ شَهْرِ رَمَضَانَ كُلِّهِ لِلهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma syahri Ramadhāna kullihī lillāhi ta‘ālā.

Artinya: Aku sengaja berpuasa bulan Ramadhan sekaliannya karena Allah ta’ala.

Niatkan puasa untuk Allah, kalau Allah sudah bersama kita maka walaupun sahur kita dengan minum dan 1 kurma maka Allah kuatkan kita sampai buka nanti.

Kedua, Menjaga hal-hal yang membatalkan puasa

*Kalau suami istri melakukan berhubungan badan di siang hari.

mereka yang berpuasa lantas berhubungan badan, maka puasanya batal serta akan dikenakan kafarat untuk membayar perbuatan mereka.

Cara menebus perbuatan ini sesuai dengan kemampuannya, yaitu membebaskan budak muslim, atau bila tidak sanggup bisa berpuasa selama 2 bulan berturut-turut kecuali ada udzur syar'i, seperti sakit, bertepatan hari tasyrik atau hari raya Idul Fitri dan Idul Adha.

Jika ia berbuka tanpa udzur di atas meskipun hanya sehari, maka dia wajib mengulangi puasanya dari awal hingga dua bulan berturut-turut.

*Saat detik-detik berbuka hindari hal hal yang makruh.

"Puasa itu bukanlah sekedar menahan makan dan minum, tetapi juga menahan diri dari ucapan dan perbuatan yang sia-sia. Jika ada seseorang yang mengolok-olok atau bertindak kasar pada dirinya, maka katakanlah, ‘Saya sedang berpuasa." (HR. Bukhari)

Pesan Ramadhan: 

*Perbanyak sholat (wajib dan Sunnah)

*Perbanyak baca Al-Qur'an (karena ramadhan ini adalah moment turunnya Al-Qur'an)

*Mari raih pahala sebanyak-banyaknya pada bulan suci Ramadhan 


Penulis : Jamaludin 

Foto : Jamaludin 

Posting Komentar

0 Komentar